Site icon Universitas Diponegoro

Nabila Distiara Rilistyawati (Lulusan Undip): Perbanyak Ilmu dan Pengalaman dari Luar Kampus

“Selama kuliah di Universitas Diponegoro, saya tidak hanya fokus dalam kegiatan akademik atau perkuliahan, tetapi saya juga mengikuti organisasi AMSA (Asian Medical Students’ Association) yaitu organisasi  mahasiswa kedokteran yang bergerak dibidang sosial, medis, pendidikan dan kemanusiaan. Selain itu mengikuti  beberapa kepanitiaan di FK seperti kepanitaan Penerimaan mahasiswa baru, kepanitiaan Harmoni KU, yaitu acara pentas seni tahunan yang diselenggarakan mahasiswa kedokteran, dan lain-lain.” Ungkap Nabila Distiara Rilistyawati, lulusan dari Fakultas Kedokteran Universitas Diponegoro yang diwisuda dalam Upacara Wisuda ke-169 Undip.

“Saya mendapat banyak pengalaman mulai dari belajar di rumah sakit, puskesmas, maupun klinik dimana saya mendapat berbagai pengetahuan mengenai bagaimana menangani berbagai macam pasien dengan penyakit yang berbeda-beda. Saya juga pernah diberi kesempatan untuk mengikuti operasi dengan menggunakan alat-alat kedokteran yang sangat canggih dan terkini”, sambungnya.

Ia mengatakan sangat bangga kuliah di Fakultas Kedokteran Undip. Undip memiliki  para dokter dan dosen yang hebat serta profesional sehingga membuat para mahasiswa termotivasi dan bersemangat belajar.

“Dengan berorganisasi akan banyak ilmu dan pengalaman yang bisa didapatkan di luar bangku kuliah seperti menambah relasi, bagaimana harus menghadapi suatu permasalahan dalam situasi tertentu, belajar bersosialisasi dengan orang lain, dan manajemen waktu. Namun yang perlu  kita ingat tujuan utama kuliah adalah untuk menempuh pendidikan tepat waktu”, pungkas peraih IPK 3.83 ini. (Lin-Nuril/Humas)

Share this :
Exit mobile version