Universitas Diponegoro

Launching Pojok Statistik BPS di FSM Universitas Diponegoro

Badan Pusat Statistik (BPS) Jawa Tengah dan Departemen Statistika Universitas Diponegoro melangsungkan peresmian Pojok Statistik sekaligus Kuliah Umum dengan tema “Literasi Official Statistics Bagi Kalangan Civitas Akademika” pada hari Rabu tanggal 30 Agustus 2023. Kegiatan Kuliah Umum dilaksanakan di Gedung Acintya Prasada Fakultas Sains dan Matematika.

Kegiatan Kuliah Umum diawali dengan sambutan Ketua Departemen Statistika Undip Dr. Tarno, M.Si. Beliau menyampaikan bahwa mahasiswa Statistika Undip belum memahami secara mendalam mengenai official statistics sehingga membutuhkan pemaparan dari ahlinya. Kuliah Umum disampaikan oleh Direktur Diseminasi Statistik, Dwi Retno Wilujeng Wahyu Utami, S.Si., M.Si. dan dimoderatori oleh Dr. Moh. Abdul Mukid, S.Si., M.Si.

Acara ini dihadiri oleh 200 mahasiswa Statistika Undip, dosen-dosen Statistika Undip, ketua program studi Statistika dari beberapa universitas lain di Jawa Tengah, dan Kepala BPS dari kota/kabupaten di Jawa Tengah.

Kegiatan dilanjutkan dengan peresmian Pojok Statistik yang terletak di Gedung G FSM. Pengguntingan pita diawali sambutan kepala deputi statistika produksi BPS, M. Habibullah S.Si, M.Si., didampingi kepala BPS Jateng dan dekan FSM Prof. Dr. Widowati, S.Si, M.Si. Harapan dari kepala deputi, Pojok Statistik Undip dapat memberikan kontribusi untuk mahasiswa Statistika Undip dan mahasiswa dari universitas lain. (Yeye)

Sumber: FSM Undip

Share this :
Exit mobile version