UNDIP, Semarang (19/02) – Pemberian beasiswa Bayan Peduli sebagai wujud dari komitmen Universitas Diponegoro (UNDIP) memberikan akses pendidikan luas bagi mahasiswa berprestasi, namun memiliki keterbatasan ekonomi. Program ini tidak hanya membebaskan biaya kuliah hingga lulus, tetapi juga memberikan dukungan finansial dan fasilitas belajar guna memastikan mahasiswa dapat fokus pada prestasi akademik.
Ceremonial dan Penyerahan Beasiswa Bayan Peduli dari PT Bayan Resources Tbk dilaksanakan di Ruang Sidang Rektor Gedung Widya Puraya Lantai 2, Kampus UNDIP Tembalang pada Rabu, 19 Februari 2025.
Beasiswa Bayan Peduli merupakan program bantuan pendidikan yang diberikan oleh PT Bayan Resources Tbk sebagai bentuk kepedulian terhadap pengembangan sumber daya manusia di Indonesia. Melalui program ini, 45 mahasiswa UNDIP yang berprestasi secara akademik namun memiliki keterbatasan ekonomi sehingga mendapatkan dukungan finansial untuk meringankan biaya pendidikan mereka. Beasiswa ini berlangsung selama 8 semester dan akan terus bertumbuh diberikan, hingga 4 angkatan ke depan, dengan masing-masing angkatan berjumlah 45 mahasiswa sehingga mencapai 180 mahasiswa di tahun ke 4.
Program Beasiswa Bayan Peduli pada tahun 2024 diinisiasi untuk Program Studi S1 Agribisnis kampus Batang dan S1 Teknologi Bisnis Perikanan dan Kelautan sebagai wujud dari program suksesi ketahanan pangan. Semoga melalui beasiswa ini dapat menjadi penyemangat mahasiswa yang meskipun terbatas secara ekonomi, namun setelah lulus dapat menjadi insan yang bermanfaat bagi sekitarnya.
Adapun penerima beasiswa penuh (full scholarship) terdiri dari 29 mahasiswa S1 program studi S1 Teknologi dan Bisnis Perikanan dan Kelautan Kampus Jepara serta 16 mahasiswa S1 dari program studi Agribisnis Kampus Batang. Para mahasiswa tersebut sampai dengan lulus tidak dipungut biaya, termasuk biaya hidup selama kuliah. Bahkan juga mendapatkan sarana penunjang belajar, biaya hidup sehari-hari, seragam lapangan, dan peralatan kuliah.
Rektor UNDIP, Prof. Dr. Suharnomo, S.E., M.Si., dalam sambutannya menyampaikan apresiasi yang tinggi kepada PT Bayan Resources Tbk atas kontribusi nyata dalam mendukung dunia pendidikan. “Kami mengucapkan terima kasih kepada PT Bayan Resources Tbk atas kepedulian dan dukungan yang diberikan kepada mahasiswa kami. Beasiswa ini sangat berarti dalam membantu mereka menyelesaikan pendidikan dengan lebih baik dan fokus pada pencapaian akademik,” ujar Prof. Suharnomo.
“Pendidikan ini cara paling luar biasa untuk mobilitas vertikal menjadi sukses. Kalian harus membuat bangga diri sendiri, keluarga (orangtua), UNDIP dan PT. Bayan. Maka dengan adanya beasiswa Bayan Peduli ini dapat menjadikan tekad perantara sukses ke depannya. Jika kalian berhasil dalam akademik dan sebagainya di tahun pertama ini kemungkinan akan sebagai milestone untuk tahun-tahun berikutnya,” tutur Rektor UNDIP.
Lebih lanjut Merlin selaku Direktur PT. Bayan Resources Tbk menyatakan komitmen perusahaan dalam mendukung pendidikan bagi generasi muda terutama UNDIP sebagai salah satu universitas terbaik di Indonesia sekaligus kampus mitra. Ia juga menegaskan bahwa program ini sejalan dengan upaya pemerintah dalam mendukung ketahanan pangan dan penanggulangan kemiskinan.
“Oleh karena itu melalui program Bayan Peduli, PT. Bayan Resources Tbk berupaya menghadapi tantangan saat ini dengan melakukan program pemberdayaan masyarakat maupun dukungan pendidikan generasi muda,” ungkapnya.
“Kami percaya bahwa pendidikan adalah kunci utama dalam mencetak generasi unggul. Melalui Beasiswa Bayan Peduli, kami berharap dapat membantu mahasiswa UNDIP meraih masa depan yang lebih cerah dan berkontribusi bagi bangsa,” ucap Merlin.
Acara ini turut dihadiri oleh jajaran pimpinan Universitas Diponegoro, perwakilan PT Bayan Resources Tbk, serta mahasiswa penerima beasiswa. Penyerahan secara simbolis dilakukan kepada perwakilan mahasiswa yang telah lolos seleksi sebagai penerima Beasiswa Bayan Peduli tahun ini.
Dengan adanya program ini, diharapkan semakin banyak mahasiswa yang terbantu dalam menyelesaikan pendidikan mereka dan mampu memberikan kontribusi positif bagi masyarakat serta dunia industri di masa depan. (DHW; ed. NH)