UNDIP Terima 3.268 Calon Mahasiswa Jalur SNBP 2025

UNDIP, Semarang (22/3) – Panitia Seleksi Nasional Penerimaan Mahasiswa Baru (SNPMB) 2025 telah resmi mengumumkan hasil Seleksi Nasional Berdasarkan Prestasi (SNBP) Tahun 2025 pada Selasa, 18 Maret 2025 pukul 15.00 wib. Pengumuman dapat diakses di laman https://pengumuman-snbp.snpmb.id dengan memasukkan nomor pendaftaran SNBP 2025 dan tanggal lahir peserta sesuai dengan data diri yang telah terdaftar pada sIstem SNPMB.

Pada Seleksi Nasional Berdasarkan Prestasi (SNBP) Tahun 2025, sejumlah 3.268 peserta dinyatakan lolos diterima di Universitas Diponegoro (UNDIP) dari total 45.211 pendaftar jalur SNBP. Dari total peserta yang diterima, Universitas Diponegoro menempati urutan ke-8 PTN Akademik yang menerima peserta terbanyak jalur SNBP tahun 2025.

Rektor Universitas Diponegoro, Prof. Dr. Suharnomo, S.E., M.Si., mengucapkan selamat kepada peserta yang telah lolos diterima di UNDIP melalui jalur SNBP. “Selamat datang di kampus UNDIP, kampus terbaik dengan prestasi membanggakan,” sambut Prof Suharnomo. Pada pemeringkatan webometrics, UNDIP menempati peringkat ke 4 nasional dan peringkat 995 dunia. Di dalam negeri UNDIP mengungguli universitas-universitas terkemuka di Indonesia seperti Institut Pertanian Bogor (IPB), Universitas Sebelas Maret, Universitas Airlangga (UNAIR) dan Universitas Padjajaran (Unpad) dan Universitas Brawijaya.

Adapun pada QS WUR by Subject 2025, bidang studi Medicine UNDIP masuk dalam peringkat global. Sementara itu pada bidang Law & Legal Studies, peringkat UNDIP meningkat dari tahun 2024 yaitu posisi 351-370 menjadi 301 – 350 di tahun 2025 ini. Dua prodi ini yakni prodi S1 Hukum dan prodi S1 Kedokteran masih menjadi prodi favorit yang banyak peminat.

Saat ini, UNDIP memiliki 58 program studi S1 dan 11 program studi D4 yang hampir semua prodi tersebut terakreditasi unggul dan sebagian besar di antaranya telah terakreditasi internasional. Banyaknya prodi yang telah terakreditasi internasional merupakan recognisi bagi UNDIP menuju kampus global.

Bagi peserta yang belum lolos, UNDIP masih membuka kesempatan dengan mengikuti SNBT dan Ujian Mandiri. Pendaftaran UTBK-SNBT 2025 telah dibuka mulai tanggal 11 s.d. 27 Maret 2025. Info lengkap PMB, dipersilahkan mengunjungi laman: pmb.undip.ac.id.(Ut-Media Relations)

Share this :

Category

Arsip

Related News