Universitas Diponegoro

Pembukaan International Tropical Summer Course (ITroSCo) Online Camp FPIK UNDIP 2023

Waktu yang berbeda di tiap daerah, matahari bersinar terang, rembulan indah yang bersinar, inilah waktunya untuk memperluas pengetahuan kita dan meningkatkan pemahaman kita tentang dunia. International Tropic Summer Course yang ke-5 mulai berlangsung. ITroSCo telah ada sejak 2019 dengan Dr. Tita Elfitasari sebagai pendirinya. Kali ini dengan tema yang berjudul Coral Reef : Biodiversity For Suistanable Future.

Dirancang untuk menambah pengetahuan tentang pengalaman bawah air khususnya terumbu karang. Dengan menyediakan pembicara pakar baik dari luar negeri yaitu, Dr. Takashi Nakamura dari Jepang dan Maria Vanessa Baria-Rodriguez, Ph.D. dari Filipina. Lalu pembicara dari dalam negeri yaitu, Peni Ahmadi, Ph.D.; Dr. Frida Purwanti; Dr. Dwi Haryanti; Dr. Muhammad Helmi; Prof. Slamet Budi Prayitno; Dr. Ofri Johan dan Dr. Tita Elfitasari.

Tahun ini, panitia telah memilih 43 (empat puluh tiga) mahasiswa untuk mengikuti program tersebut. Siswa-siswa ini mewakili kebangsaan dan universitas asing dari Asia, Afrika, Australia, dan Amerika Selatan, yang berasal dari 16 negara berbeda. Mereka berasal dari: Bangladesh, Pakistan, Filipina, Jepang, India, Papua Nugini, Nigeria, Thailand, Republik Kyrgyzstan, Yaman, Trinidad dan Tobago, Sierra Leone, Kenya, Afghanistan, Kepulauan Fiji, dan Indonesia.

Tahun ini itrosco mengubah konsepnya dengan diadakan secara offline dan online. ItroSCo Pre-Camp Online dimulai pada tanggal 21 Agustus 2023 melalui via zoom dengan participant baik dari dalam negeri maupun luar negeri yang bisa bergabung dalam acara ini. Pada hari pertama pembukaan berjalan lancar dengan dipandu oleh mc dan yang membuka acara dengan menyanyikan lagu kebangsaan indonesia.

Kemudian sambutan dari ketua pelaksana Yusuf Jati Wijaya S.Kel., M.Sc., M.Si., Ph.D. dan sambutan oleh Wakil Dekan 1 Fakultas Perikanan dan Ilmu Kelautan Universitas Diponegoro, Agus Trianto S.T., M.Si., Ph.D. sekaligus meresmikan pembukaan acara ItroSco 2023. Selain itu tak lupa ada pengenalan para comiitte. 10 (sepuluh) Buddies memperkenalkan diri diikuti pembagian kelompok dan memperkenalkan anggotanya.

Untuk menyegarkan suasana ada sesi Ice breaking berupa sambung lirik lagu sebagai hiburan dan saran mengakrabkan peserta dan panitia lalu di akhir ditutup dengan pemaparan tugas oleh bu Desca Estiyani Dewi, M. Pi. berupa ITroSCo got talent dan cultural exchange.

 

Share this :
Exit mobile version