UNDIP Kenalkan Pendidikan Karakter dan Kearifan Lokal Sejak Dini

Semarang-Jawa Tengah (20/10). PAUD Permata Undip merayakan HUT ke-6 pada Jumat, 20 Oktober 2023. Pendidikan Anak Usia Dini Permata Universitas Diponegoro atau yang lebih dikenal dengan PAUD Permata Undip merupakan lembaga pendidikan anak usia dini yang dikelola oleh Dharma Wanita Persatuan (DWP) Undip.

PAUD Permata Undip membekali siswa-siswa dengan budi pekerti dan kearifan lokal yakni dengan mengajarkan bahasa Jawa, pelajaran yang tidak banyak diajarkan di lembaga pendidikan lainnya.  Pendidikan budi pekerti merupakan bagian penting sebagai pembentukan karakter, moral, perilaku, serta akhlak yang baik untuk menghindarkan diri dari perilaku tercela dan buruk. Sementara bahasa Jawa adalah kearifan lokal yang mengajarkan kesopanan siswa kepada orang tua sejak dini.

Rektor Universitas Diponegoro, Prof. Dr. Yos Johan Utama, S.H., M.Hum. selaku Penasehat DWP Undip sangat mendukung berdirinya dan kurikulum yang diajarkan PAUD Permata Undip. Terlebih menghadapi tantangan global saat ini, siswa PAUD Permata Undip telah dibekali dengan pondasi yang kuat supaya kelak cakap dalam mengamalkan ilmu dan menjadi pribadi yang unggul dan berkarakter. Hal tersebut sejalan dengan tujuan PAUD Permata Undip yakni menyiapkan siswa menjadi insan yang baik, hebat dan berguna bagi keluarga, agama, bangsa dan negara.

Dalam sambutannya, Ibu Asih Yos Johan Utama, sebagai penasehat pengurus PAUD Permata Undip menyampaikan rasa bangga atas perkembangan dan prestasi yang dicapai PAUD Permata Undip. Di antaranya Juara Umum Festival Anak Sholeh, Juara Sekolah Sehat Kota Semarang dan sudah terakreditasi A. Dalam pelaksanaannya, PAUD Permata Undip di bawah pengawasan BP UBIKAR Undip.

Sementara Kepala Sekolah PAUD Permata Undip, Sri Sedyaningrum dalam sambutannya mengucapkan terima kasih kepada penasehat, pengurus, komite dan para guru yang selalu memberi dukungan dan kerjasama yang baik. Sehingga pada HUT ke-6 tahun ini PAUD Permata Undip semakin berkembang dan berprestasi.

Acara HUT ke-6 PAUD Permata Undip dilaksanakan secara sederhana yang dimeriahkan oleh pentas yang menampilkan hiburan dari siswa PAUD, TK A dan TK B. Acara diisi pula dengan pemotongan tumpeng sebagai wujud ucapan syukur dan terima kasih.

Kedepannya PAUD Permata Undip akan terus berkembang dan menjadi lembaga pendidikan anak usia dini yang banyak diminati. Mengingat PAUD Permata Undip memiliki banyak keunggulan yakni:

  • Didukung oleh tenaga pengajar yang berkualitas dan berpengalaman
  • Lingkungan yang aman dan nyaman bagi anak-anak berkembang
  • Metode pembelajaran yang mengutamakan keaktifan anak dan membuat anak belajar dengan cara yang menyenangkan
  • Sarana dan prasarana yang lengkap dan terawat dengan baik

Yang lebih utama, PAUD Permata Undip mengenalkan dan mengajarkan pendidikan karakter dan kearifan lokal untuk mencetak generasi unggul yang cerdas, berakhlak dan berkarakter. (Ut-Humas)

Share this :

Category

Arsip

Related News