Arif Hidayat, Mahasiswa MIKOM UNDIP Sabet Juara Utama di Eiger Innoventure

Mahasiswa Program Pascasarjana Ilmu Komunikasi (MIKOM) Universitas Diponegoro (Undip) yang diwakili Arif Hidayat bersama rekannya Satria Dwi Laksana dari Institut Seni Indonesia Yogyakarta (ISI) berhasil menyabet Juara utama pada Lomba yang diselenggarakan oleh Eiger yaitu Innoventure. Arif Hidayat adalah mahasiswa asal Bengkulu yang sedang menempuh pendidikan magister pada Program Pascasarjana (MIKOM) Undip. Arif menceritakan, awal mengikuti event Eiger Innoventure berawal dari terpilihnya menjadi perwakilan Pascasarjana Universitas Diponegoro (Undip) pada kegiatan Wirausaha Merdeka (WMK) di Universitas Padjajaran (Unpad) Bandung. Wirausaha Merdeka (WMK) adalah bagian dari program Kampus Merdeka Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi Indonesia (Kemendikbudristek) yang memberikan kesempatan kepada mahasiswa belajar dan mengembangkan diri menjadi calon wirausahawan melalui aktivitas di luar kelas perkuliahan. Kegiatan Wirausaha Merdeka sendiri berlangsung selama 1 semester untuk belajar berwirausaha di tempat universitas yang dituju.

Arif menambahkan, Eiger Innoventure diikuti oleh 2.095 pendaftar yang terdiri dari 116 ide Outdoor Apparel dan Equipment, 69 ide Digital Product, dan 46 ide Marketing Strategy. Kemudian di saring lagi untuk lolos sebagai finalis yaitu 15 tim dengan masing-masing 5 tim di setiap kategorinya. Inovasi ide yang ditawarkan Arif bersama rekannya yaitu “Eiger Aadvent (Abaya Adventure) 3in1”. Inovasi ini berawal dari permasalahan yang dirasakan oleh pendaki perempuan Muslimah yang mana tidak adanya pakaian luar ruangan yang ditujukan untuk kaum Muslimah. Dari hal tersebut, maka muncullah inovasi Eiger Aadvent sebagai solusi pakaian luar ruang yang dapat membantu kaum Muslimah dalam mendaki.

Cerita tentang petualangan menjelajah alam tropis di Indonesia, tak akan ada habisnya dikisahkan. Ketika inspirasi ditemukan dari alam, menuntut untuk terus bertumbuh dan beradaptasi agar langkah bisa semakin jauh menemukan inovasi baru. Hal inilah yang terus dilakukan oleh Eiger Adventure (EIGER) sebagai brand penyedia perlengkapan luar ruang asal Indonesia. General Manager Marketing EIGER Jason Wuysang mengatakan masa depan dunia petualangan luar ruang, membutuhkan inovasi dan pelajaran setiap harinya dari alam. EIGER meyakini Indonesia tak pernah kekurangan inovator-inovator hebat. “EIGER harus terus bergerak, bertumbuh dan beradaptasi untuk menciptakan inovasi-inovasi baru dalam dunia petualangan luar ruang. Tahun 2023 ini EIGER mengajak siapapun inovator terbaik anak negeri untuk bergabung dalam tantangan INNOVENTURE 2023. Saatnya mengubah cara kita memaknai, menikmati dan menjelajahi petualangan di alam bebas,” ujar Jason.

Sejak Juni, EIGER INNOVENTURE 2023 dibuka. Kompetisi ini dibuat untuk menemukan inovasi terbaik dalam dunia petualangan. Pada periode pendaftaran hingga penilaian awal menentukan para finalis, terkumpul kurang lebih 3.095 pendaftar dengan berbagai ide inovasinya. Program Head Innoventure juga CX Manager EIGER Imam Ibrahim mengatakan, seluruh ide inovasi yang masuk memiliki tujuan serupa, merevolusi pengalaman kita berkegiatan luar ruang, juga menantang perubahan-perubahan dalam industri ini. Imam menambahkan, saat pendaftaran ditutup terkumpul 116 ide Outdoor Apparel dan Equipment, 69 ide Digital Product, dan 46 ide Marketing Strategy. Kemudian memasuki tahap seleksi finalis dan terkumpul masing-masing sebanyak lima ide terbaik dalam setiap kategori. “Seluruh finalis asal berbagai daerah diboyong ke Bandung untuk bergabung dalam Residency Mentorship Program. Program mentoring untuk finalis dengan pendampingan dari para ahli berbagai industri, untuk menajamkan ide inovasi yang didaftarkan,” jelas Imam.

Jumat (22/9/2023) babak final dari seluruh rangkaian EIGER INNOVENTURE 2023 pun dilakukan. Berlokasi di Dusun Bambu, Kabupaten Bandung Barat total 15 tim finalis yang terdiri dari 38 orang telah melakukan presentasi ide-ide inovasi mereka dan menghasilkan sejumlah prototipe produk. Panel juri yang terlibat adalah manajemen EIGER dan para ahli dari berbagai industri. Presentasi dinilai oleh empat juri, yakni Christian Sarsono selaku CEO Eigerindo MPI, Indrawan Nugroho selaku CEO Corporate Innovation Asia, Adisti Latief selaku Marketing Science & Strategic Practitioner, dan Jayson E. Wuysang selaku GM Marketing Eigerindo MPI.

“Finalis ditantang untuk membuktikan solusi dari masalah yang terjadi di urusan dunia petualangan luar ruang, membangun solusinya, dan membuktikan bahwa inovasi dan solusi yang mereka rancang dapat membawa dampak yang positif bagi industri dan masyarakat,” ungkap Imam. Rangkaian ditutup dengan pengumuman pemenang sekaligus gala dinner yang mempertemukan seluruh finalis dan mentor-mentor terbaik dari berbagai industri. “Total hadiah telah disiapkan sebesar Rp 300 juta. Pemenang ditentukan berdasarkan kategori customer experience award, social impact award, dan people’s choice award. Kami berharap, EIGER INNOVENTURE 2023 menjadi muara berbagai ide inovatif yang bisa diwujudkan, dipatenkan, dan memiliki dampak nyata bagi problem di sekitar kita,” tutup Imam.

Perwakilan Universitas Diponegoro (Undip) yang diwakili oleh Arif Hidayat dari Program Pascasarjana (MIKOM) Undip pada malam penganugerahan berhasil menyabet juara utama dengan memborong 6 award yang dilombakan yaitu: Social Impact Award, User-Centric Design Award, Innovation in Design Award, Sustainability Award, dan Best of Outdoor Product dengan total hadiah 175 juta. Harapannya dengan adanya program Eiger Innoventure ini dapat membangkitkan inovasi dari anak muda Indonesia agar dapat menciptakan karya yang berdampak bagi masyarakat. Karena anak Indonesia adalah aset sekaligus penerus kemajuan peradaban dalam memajukan nama bangsa kedepannya,” imbuh Arif.

List Team INNOVENTURE 2023

Digital Product Category 

  1. Across Nature Team
  2. GREENY Team
  3. MAKERROOM Team
  4. EIGERVENTURE+ Team
  5. HEYYA CLUB Team

Marketing Strategy Category

  1. ECOVENTOUR Team
  2. THE WANDERER Team
  3. ROCKET Team
  4. SUSTAINLABS Team
  5. TelusuRI Team

Outdoor Product Category

  1. TREKPOD Team
  2. SAMID TO SUMMIT Team
  3. VESTPACK Team
  4. BRASICA Team
  5. AADVENT Team

Pemenang dari Kategori Produk Digital

  1. HEYYA CLUB memenangkan
  • User-Centric Design Award
  1. EIGERVENTURE+ memenangkan
  • Innovation in Design Award
  • BEST of Digital Product

Pemenang dari Kategori Strategi Marketing

  1. THE WANDERER
  • Costumer Experience Award
  • Best of Marketing Strategy

Pemenang dari Kategori Produk Outdoor

  1. ABAYA AADVENT
  • Social Impact Award
  • User-Centric Design Award
  • Innovation in Design Award
  • Sustainability Award
  • Best of Outdoor Product

BEST OF THE BEST 

  • ABAYA AADVENT.(*)
Share this :

Category

Arsip

Related News