Integrated Coastal Zone Management : Research Student from IHE Delft, Netherlands

Tim Manajemen Integrated Coastal Zone Management yang dipimpin oleh Dr. -Ing. Ir. Wisnu Pradoto, MT., bersama Wakil Rektor I Universitas Diponegoro, Prof. Budi Setiyono, S.Sos., M.Pol.Admin., Ph.D,  menyambut kedatangan mahasiswa IHE Delft dari beberapa negara(18/11).

Rencananya mereka akan mengadakan penelitian kurang lebih selama 2 bulan ke depan di wilayah Semarang dan Pekalongan. Mahasiswa-mahasiswa tersebut berasal dari Grenada, Fiji, Mexico, Mauritius dan salah satunya merupakan Warga Negara Indonesia. Dalam penelitian mereka nanti akan mengkaji isu dan persoalan di wilayah pesisir Kota Semarang, Kota Pekalongan dan Kabupaten Pekalongan seperti banjir rob, drainase, ekosistem pesisir, serta hubungannya dengan komunitas masyarakat dan perekonomian di wilayah pesisir.

Beberapa dosen Universitas Diponegoro berkesempatan menjadi Co-Mentor dalam riset mereka untuk menunjang pendekatan multidisiplin, meliputi Teknik Lingkungan, Oseanografi, Teknik Sipil, Perencanaan Wilayah dan Kota, Teknik Industri, Teknik Geologi, Ilmu Ekonomi dan Studi Pembangunan. Selain itu, kegiatan ini juga mendapat dukungan dari Dinas PU SDA TARU dan Dinas ESDM Provinsi Jawa Tengah.

Share this :

Category

Arsip

Related News