M. Rachel Farchan (Lulusan FPIK UNDIP): Generasi Muda sebagai Pemegang Estafet Peradaban

UNDIP, Semarang (28/02) – Muhammad Rachel Farchan Ardany, lulusan S1 Oseanografi Fakultas Perikanan dan Ilmu Kelautan (FPIK) Universitas Diponegoro, sukses menuntaskan studinya dengan IPK 3.91 dalam kurun waktu 3 tahun 4 bulan. Memasuki UNDIP melalui jalur SNMPTN/SNBP tahun 2021, ia tidak hanya unggul dalam akademik tetapi juga aktif dalam berbagai organisasi, kepemimpinan, dan kegiatan profesional.

Dalam refleksi kelulusannya, Rachel mengungkapkan pentingnya keseimbangan antara akademik dan organisasi. “Pendidikan bukan sekadar duduk di bangku kuliah, tetapi harus diaplikasikan dalam organisasi sebagai wadah pengembangan diri. Generasi muda sebagai pemegang estafet peradaban kita harus berani masuk ke arena kehidupan, bermimpi besar, dan bertindak nyata,” ujarnya.

Sejak awal perkuliahan, Rachel telah menunjukkan komitmen tinggi dalam organisasi, di antaranya sebagai Vice Director Surveyor of Ocean Area (SONAR UNDIP), Head Division of Training and Development Community Of Ocean Modelling (COMED UNDIP), serta berbagai peran strategis lainnya, baik di tingkat fakultas maupun universitas.

Selain itu, ia juga mengasah keterampilannya di bidang public speaking dengan menjadi Master of Ceremony (MC) dan Speaker di berbagai forum nasional dan internasional, termasuk Launching Diponegoro Solar Boat 2024, Future Leader Summit 2023, International Students Leader Meeting 2023, serta International Symposium on Environment and Chemical Engineering 2024.

Dedikasinya dalam dunia akademik dan sosial membawanya meraih berbagai penghargaan prestisius, di antaranya Inspirational Student of Faculty Fisheries and Marine Science (FIMAFEST) 2024; Silver Medal and Scholarship Awardee at Indonesia Inventors Day, Bali 2024; Mangrove Ambassador Central Java 2024; 3rd Outstanding Student of FPIK UNDIP 2024; Awardee Djarum Beasiswa Plus 2023 & 2024 serta TOP 7 Putera Kebudayaan Indonesia 2021

Tak hanya itu, ia juga memperkaya pengalamannya melalui berbagai program magang di PT Indotama Mahesa Karya, Distrik Navigasi Semarang, BRIN Ancol, hingga Antusias Semarang. Saat ini, Rachel tengah menjalani internship di bidang HSSE dan mencari peluang di Perusahaan Gas Negara, PT PGN LNG Indonesia.

Sebagai wisudawan pada Periode ke-177 UNDIP, Rachel menyampaikan kebanggaannya atas capaian UNDIP yang menuju peringkat 500 besar dunia. Menurutnya, pencapaian ini harus diiringi dengan peningkatan kualitas riset, kolaborasi global, dan relevansi kurikulum dengan dunia industri agar lulusan UNDIP semakin diperhitungkan di kancah internasional.

“Wisuda ini bukanlah akhir, melainkan awal perjalanan untuk membawa nama UNDIP lebih tinggi di tingkat global,” pungkasnya. (DHW)

Share this :

Category

Arsip

Related News